Smartphone 4G LTE bisa didapat dengan harga yang terjangkau, apakah itu benar? Yup, Alcatel Flash 2 adalah smartphone yang hadir untuk memenuhi kriteria tersebut. Tidak hanya sekedar kompatibel dengan jaringan 4G LTE saja, smartphone yang memiliki nama Alcatel OneTouch Flash 2 juga memiliki spesifikasi yang lumayan baik.
Saat pasar smartphone Indonesia dipenuhi oleh vendor dari Tiongkak, Alcatel datang sebagai pembeda. Produsen ponsel asal perancis ini memberikan smartphone berkelas seperti Jepang dan Korea, tetapi dijual dengan harga yang murah seperti Tiongkok.
Alcatel Flash 2 merupakan penerus dari pendahulunya (seri Flash) yang dulu juga lumayan sukses di pasaran. Penasaran seperti apa spesifikasi dari smartphone besutan vendor yang telah merger Nokia ini? Yuk simak saja review smartphone Alcatel Flash 2 di bawah ini.
Desain Super Menarik
Belum ada keterangan khusus yang membicarakan tentang dimensi smartphone Alcatel Flash 2 ini. Namun, bisa dipastikan jika smartphone ini memiliki ukuran yang standar karena disongsong dengan layar 5 inch. Apabila dilihat dari gambarnya yang sudah tersebar di dunia, smartphone ini memiliki bodi yang efisien dan tidak terlalu tebal.
Kelihatannya juga Flash 2 ini nyaman saat di genggam di tangan. Bahan bodi yang digunakan pada smartphone ini menggunakan plastic matte bertekstur. Material inilah yang tentunya bisa membuat para pengguna nyaman saat menggenggamnya. Alcatel Flash 2 menyediakan dua varian warna yaitu Mica White dan Volcanic Grey.
Prosesor yang Mumpuni
Membahas sektor dapur pacu menjadi salah satu hal yang menarik dalam review smartphone Alcatel Flash 2. Pasalnya, smartphone Aclatel Flash 2 ini menggunakan prosesor yang cukup baik. Dengan dibekali prosesor MediaTek MT6753 “64 bit” serta CPU Octa Core 1.3 GHz Cortex-A53, smartphone ini mampu memberikan performa yang baik.
Prosesor tersebut menjadi lebih baik saat dipadukan dengan GPU Mali-T720 MP3. Alhasil, Alcatel Flash 2 mempunyai performa yang tangguh dengan tampilan grafis yang baik untuk memenuhi bermacam keperluan.
Layar Berukuran 5 inch
Selain mempunyai bodi yang menarik, alcatel menggunakan layar dengan ukuran 5 inch yang dilengkapi dengan teknologi IPS 16 juta warna. Resolusi yang diberikan oleh smartphone ini juga cukup baik, yakni 720 x 1280 piksel dengan tingkat kerapatan yang mencapai 294 ppi. Resolusi tersebut memberikan tampilan layar yang cukup cerah untuk ukuran smartphone yang ekonomis.
Ada 5 titik sentuh yang bisa anda gunakan layar Alcatel Flash 2. Namun, layar tersebut sepertinya belum mendapatkan proteksi dari beberapa pelindung anti gores. Jadi, untuk menggunakannya memang harus memasang screen guard sendiri.
Konektivitas Dengan Teknologi Terkini
Seperti yang sudah disinggung tadi bahwa Alcatel Flash 2 adalah smartphone yang kompatibel dengan jaringan 4G LTE. Anda dapat merasakan kecepatan download hingga 150 MBps dan upload hingga 50 MBps. Jika wilayah anda belum terjangkau jaringan 4G LTE, anda bisa menggunakan jaringan 2G dan 3G.
Alcatel Flash 2 hadir dengan dua nomor GSM yang aktif. Saat anda ingin menggunakan Wi-Fi, smartphone ini dilengkapi dengan konektivitas Wi-Fi 802.11 b/g/n. Konektivitas lain yang ada pada smartphone Alcatel Flash 2 ini adalah Bluetooth v4.0 dan microUSB v2.0.
Dilengkapi Dengan Kamera Super Jernih
Ada satu lagi keunggulan yang diberikan Alcatel Flash 2 yaitu kualitas kamera yang sangat baik. Biasanya smartphone dengan harga terjangkau menggunakan kamera belakang beresolusi 8 MP atau 5 MP. Namun Flash 2 tampil berbeda, smartphone ini memiliki kamera belakang yang beresolusi 13 MP.
Selain resolusi kamera yang besar, terdapat juga berbagai fitur yang lengkap pada kameranya. Smartphone ini dilengkapi dengan dual LED Flash. Saat perekaman video bisa mencapai 1080p@30fps dan dilengkapi dengan fitur Noise serta Electronic Image Stabilization.
Kamera depan Alcatel Flash 2 juga tergolong cukup, yaitu 5 MP. Kamera depannya dilengkapi dengan OV5648 sensor dan sebuah LED flash yang bisa membuat anda berfoto di tempat yang cahayanya kurang.
Memori Internal Berkapasitas 16 GB
Alcatel sepertinya menggunakan kebanyakan standar memori smartphone mid-end. Alcatel Flash 2 dibekali dengan kapasitas memori internal sebesar 16 GB. Walau kapasitasnya segitu, namun sudah lebih dari cukup untuk menyimpan berbagai data pribadi dan aplikasi.
Tetapi, jika anda kurang puas terhadap kapasitas memori internalnya, anda bisa menambahkan memori eksternal (microSD) yang mampu menampung sampai 128 GB. Hal ini membuat anda tidak perlu lagi mengkhawatirkan akan kekurangan space.
Selain itu, untuk mengimbangi kinerja dari prosesor yang tangguh serta kegiatan multitasking pada smartphone ini, Alcatel Flash 2 dibekali dengan RAM sebesar 2 GB. Dengan dibekali ukuran RAM yang cukup besar, dapat membuat smartphone ini terhindar dari lag saat anda sedang menggunakan berbagai aplikasi dan juga untuk kebutuhan yang lainnya.
Baterai Yang Mampu Bertahan Selama 25 jam
Kejutan lain yang hadir pada smartphone ini adalah dari sekotir baterai. Alcatel Flash 2 ini menggunakan baterai dengan kapasitas yang lumayan yakni Li-ion 3000 mAh. Baterai dengan kapasitas sebesar itu dapat memberikan daya tahan pada smartphone menjadi lebih lama. Dengan baterai tersebut, Flash 2 mampu memberikan waktu bicara sampai 25 jam dan waktu siaga sampai 600 jam. Baterai yang dimiliki smartphone ini cukup awet bukan?
Harga Terbaru Alcatel Flash 2
Berbicara mengenai harga smartphone yang masuk ke dalam kelas mid-end dan dibekali dengan kualitas yang bagus, bisa anda dapatkan dengan harga yang terjangkau. Anda cukup merogoh kocek sebesar Rp1.999.000,00 saja untuk bisa mendapatkan Alcatel Flash 2 ini. Salah satu smartphone yang menarik bukan? Harganya yang murah dan spesifikasi yang bagus pada smartphone ini membuat semua orang ingin memilikinya.
Fitur Tambahan Yang Tidak Kalah Menarik
Fitur lain yang ada pada smartphone Alcatel Flash 2 adalah sensor Proximity, Accelerometer, and Ambient Light Sensor. Di samping itu, smartphone yang menggunakan OS Adnroid versi 5.1 (Lollipop) ini juga mempunyai radio FM dan RDS. Fitur A-GPS dan penunjuk arah dari GPS built-in juga ada pada Alcatel Flash 2.
Spesifikasi Alcatel Flash 2
Berikut ini adalah spesifikasi lengkap dari smartphone Alcatel Flash 2 :
- Layar menggunakan IPS LCD dengan lebar 5 inch, resolusi 720 x 1280 pixels (294 ppi)
- Memori internal 16 GB dan RAM 2 GB
- Memori eksternal MicroSD up to 128 GB
- Chipset MediaTek MT6753 “64-bit”
- CPU Octa Core 1.3 GHz, Cortex-A53
- GPU Mali-T720 MP3 @ 700 MHz
- Sistem Operasi Android menggunakan OS v5.1 (Lollipop)
- Kamera utama/ belakang beresolusi 13 MP, 4128 x 3096 pixels
- Fitur kamera terdiri dari Dual-LED flash (dual-tone), Aperture F/2.0, Phase detection autofocus (PDAF), 0.3 second to focus, touch focus, Samsung S5K3M2 ISOCELL sensor, geo-tagging, 4x digital zoom, face detection, 5P-lens with blue glass optic filter, panorama, HDR Gesture Shot, time-lapse mode, Track mode, PIP mode, multi angle mode, live photo mode
- Kamera depan beresolusi 5 MP, Aperture F/2.0, OV5648 sensor
- Baterai Li-ion 3000 mAh